Senin, 01 Desember 2014

TULISAN 3 IBD : CONTOH HUBUNGAN MANUSIA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI MENGENAI SIKSAAN, PHOBIA DAN KETAKUTAN

http://peteranophus.files.wordpress.com/2011/04/pain1.jpg 


CONTOH-CONTOH HUBUNGAN MANUSIA DAN PENDERITAAN DALAM SEHARI-HARI MENGENAI SIKSAAN, PHOBIA DAN KETAKUTAN

1.      Contoh Siksaan dalam Kehidupan Sehari-hari
a.      Rasa Sakit
            Rasa sakit adalah rasa yang penderita akibat menderita suatu penyakit. Rasa sakit ini dapat menimpa setiap manusia. Kaya-miskin, besar-kecil, tua-muda, berpangkat atau rendahan tak dapat menghindarkan diri darinya. Orang bodoh atau pintar, bahkan dokter sekalipun. Penderitaan, rasa sakit, dan siksaan merupakan rangkaian peristiwa yang satu dan lainnya tak dapat dipisahkan merupakan rentetan sebab akibat. Karena siksaan, orang merasa sakit; dan karena merasa sakit, orang menderita. Atau sebaliknya, karena penyakitnya tak sembuh-sembuh, ia merasa tersiksa hidupnya, dan mengalami penderitaan.
b.      Kebimbangan
            Kebimbangan dialami oleh seseorang bila ia pada suatu saat tidak dapat menentukan pilihan mana yang akana ia ambil.

c.       Kesepian
            Kesepian dialami oleh seseorang merupakan rasa sepi dalam dirinya sendiri atau jiwanya walaupun ia sendiri dalam lingkungan yang ramai.

2.      Contoh Phobia dalam Kehidupan Sehari-hari
a.      Acrophobia
            Phobia yang satu ini sangat sering di alami oleh seseorang,biasanya orang yang mengalami ACROPHOBIA ini akan merasakan mual,pusing kepala atau bahkan hingga jatuh pingsan jika si penderita sedang berada di atas ketinggian.

b.      Enthomophobia
            Rasa takut kepada serangga ini cukup banyak orang yang mengalami nya,entah itu takut terhadap kecoa,semut,belalang atau jenis serangga yang lainnya. Seseorang yang mengalami ENTHOMOPHOBIA ini biasanya akan berteriak atau pun berlari ketakutan ketika bertemu dengan seekor atau sekumpulan jenis serangga yang ia takuti,bahkan efek terburuk nya orang tersebut dapat mengalami gatal-gatal atau alergi pada badan nya.


c.       Lygophobia
            Phobia yang satu ini lebih banyak di alami oleh anak kecil meskipun tidak menutup kemungkinan orang dewasa pun banyak yang mengalaminya. Penderita Lygophobia atau takut akan gelap ini lebih sering terjadi terhadap anak-anak karena mayoritas anak-anak beranggapan bahwa dalam kegelapan terdapat suatu hal yang menakutkan.

3.      Contoh Ketakutan dalam Kehidupan Sehari-hari
a.      Claustrophobia dan Agoraphobia
Ø  Claustrophobia adalah takut terhadap ruangan tertutup.
Ø  Agoraphobia sebaliknya yaitu ketakutan berada ditempat terbuka.

b.      Gemang
Gemang adalah ketakutan bila seorang di tempat tinggi.

c.       Kegelapan
Ketakutan bila seseorang yang takut dalam tempat yang gelap.




Nama : Nurlia
NPM : 18214229
Kelas : 1EA07

Tidak ada komentar:

Posting Komentar